Disiplin APD (Alat Pelindung Diri)

Posted: May 23, 2012 in bucil On the Job

Perlindungan

Perlindungan tenaga kerja melalui usaha-usaha teknis pengamanan tempat, peraltan dan lingkungan kerja harus diutamakan. Namun kadang-kadang keadaan bahaya masih belum dapat dikendalikan sepenuhnya sehingga diperluakan alat pelindung diri (APD).

Alat pelindung diri harus memenuhi persyaratan:

  • Enak dipakai
  • Tidak mengganggu kerja
  • Memberikan perlindungan efektif terhadap jenis bahayanya

Alat Pelindung

Pakaian kerja berfungsi sebagai identitas dan pelindung tubuh. Di dalam laboratorium, tersedia pakaian khusus yang digunakan untuk bekerja dengan bahan kimia yaitu jas laboratrium. Sedangkan alat pelindung diri lain yang digolongkan menurut bagian-bagian tubuh yang dilindunginya adalah sebagai berikut:

  • Kepala             : pengikat rambut, penutup rambut, topi, dan helmet
  • Mata                : kacamata dari berbagai bahan dan bentuk
  • Muka               : full masker, perisai muka
  • Tangan & jari2 : sarung tangan
  • Kaki                 : sepatu
  • Alat pernafasan           :masker debu, gas & kimia, alat bantu  pernafasan
  • Telinga             : sumbat telinga (ear plug), tutup telinga (ear muff)
  • Tubuh              : pakaian kerja dari berbagai bahan

Maka, untuk melindungi tubuh anda dalam bekerja di laboratorium, gunakan Alat Pelindung Diri (APD) sesuai dengan kegunaannya.

Lembar Periksa

1.

Apakah di tempat kerja selalu tersedia APD yang sesuai dengan resiko bahayanya?

Ya/Tidak

2.

Apakah terdapat rambu-rambu / petunjuk pemakaian APD di lokasi kerja yang disesuaikan dengan potensi bahaya yang ada?

Ya/Tidak

3.

Apakah karyawan telah diberikan penyuluhan dan atau sosialisasi mengenai tata cara penggunaan APD?

Ya/Tidak

4.

Apakah APD yang tersedia selalu dipakai sesuai petunjuk?

Ya/Tidak

5.

Apakah pimpinan tertinggi setempat telah berperan sebagai pengawas/[enanggung jawab penggunaan APD?

Ya/Tidak

6.

Apakah telah dilakukan evaluasi mengenai kedisiplinan pemakaian APD di tempat kerja?

Ya/Tidak

7.

Apakah sudah dilakukan inspeksi mendadak mandiri dalam penggunaan APD?

Ya/Tidak

8.

Apakah terdapat kecelakaan ataupun insiden yang terjadi akibat karyawan tidak menggunakan APD yang sesuai?

Ya/Tidak

Leave a comment